TEMPAT WISATA SEPUTAR KAWASAN TNGGP : CURUG SAWER



CURUG SAWER

Curug Sawer beralamat di Desa Gedepangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Propinsi Jawa Barat. Curug atau air terjun ini merupakan salah satu surga wisata alam air terjun
di Sukabumi yang keindahannya masih tersembunyi dengan rapi karena memang belum banyak orang yang mengetahuinya. Curug ini berada di sekitar kawasan Situ Gunung Sukabumi yang terkenal dengan tempat terindah untuk berkemah / Camping.

Jika dilihat dari namanya tempat wisata satu ini memang sangat unik. Dan nama tempat wisata Curug Sawer muncul karena besarnya percikan curug dari pusat jatuhnya air terjun. Oleh karena itu, meskipun anda berada jauh dari air terjun tersebut, tubuh anda akan tetap basah oleh percikan air tersebut. Di tempat wisata ini pun anda dapat melihat beberapa anak sungai dan biasanya digunakan untuk mandi bagi anda yang tahan terhadap dingin, karena memang kawasan Curug Sawer ini berada pada ketinggian antara 900-1300 mdpl.

Ada yang bercerita bahwa dulunya Curug Sawer hanya merupakan sebuah air terjun kecil. Lokasinya yang tertutup oleh hutan-hutan bambu yang rimbun membuat curug ini semakin diasosiasikan sebagai kawasan angker. Namun semuanya seakan berubah ketika ada sekelompok pecinta alam tengah melakukan survei untuk menentukan spot outbond. Dan secara tak sengaja mereka menemukan Curug Sawer ini yang sontak memikat pandangan mereka. Maka sejak saat itulah area sekitar curug ini kemudian dibangun dan diberikan beberapa fasilitas untuk memudahkan pengunjung.

Curugnya sendiri tidak terlalu tinggi yaitu sekitar 25-30 meter, namun keindahan alam sekitarnya mampu menjadi penambah daya tarik curug ini. Disekitar curugnya juga ada sebuah lapangan hijau, pun terdapat beberapa hamparan padi di beberapa spotnya. Keindahannya yang begitu melekat memang laik jika curug ini disebut-sebut sebagai surga tersembunyi di Sukabumi.

Pada awalnya memang tempat wisata Curug Sawer ini merupakan tempat yang sepi dengan pengunjung, karena tempatnya yang tersembunyi dan belum terawat, juga masyarakat sekitar menganggapnya dengan kawasan yang angker. Namun, setelah tempat wisata ini mendapatkan perhatian dan mulai dibenahi, banyak wisatawan yang berkunjung ke tempat ini. Dan saat ini pun tempat wisata Curug Sawer tak pernah sepi dengan pengunjung. Bahkan banyak orang yang menggunakan tempat ini sebagai tempat untuk syuting film atau iklan produk tertentu.

No comments:

Post a Comment